10 Oleh-oleh Khas Jogja

Jika Anda jalan-jalan ke Yogyakarta, jangan sampai lupa membeli oleh-oleh khas Jogja yang enak dan bagus. Liburan kurang lengkap rasanya kalau pulang tidak membawa buah tangan.

Saat traveling ke Yogyakarta, selain mengunjungi tempat wisata tentunya Kamu juga akan mengincar oleh-oleh khas Jogja. Beragam kuliner makanan enak dan souvenir kerajinan unik pun dapat dengan mudah Anda temukan. Jika tidak sempat pergi ke sentra kerajinan, cukup beli oleh-oleh di Jalan Malioboro atau di Pasar Beringharjo saja. Banyak pilihannya, terjangkau lagi.

Berikut Oleh-oleh Khas Jogja Yang Direkomendasikan Untuk Dibeli:

1. Bakpia
Bakpia Pathok asli oleh-oleh khas Jogja paling populer dibawa pulang wisatawan. Kue berbentuk bulat pipih ini isinya kacang hijau, itu isi original yang lain ada keju, susu, cokelat, kopi. Sentra Bakpia di daerah Pathok sebelah barat Malioboro, ingin mendapatkan berkunjunglah ke lokasi tempat memproduksinya atau outlet oleh-oleh Bakpia resminya.

2. Gudeg
Gudeg makanan khas yang berasal dari Yogyakarta, terbuat dari nangka muda. Gudeg Jogja memiliki cita rasa istimewa, enak dan lezat, dalam penyajian menunya pun dilengkapi sambal goreng, nasi, ayam, telur serta lauk tambahan. Selain dinikmati ditempat, oleh-oleh Gudeg dapat dibawa pulang. Sentra Gudeg di daerah Wijilan, lokasinya timur Alun-alun Lor Keraton Yogyakarta.

3. Geplak
Geplak jajanan Khas Jogja yang dibuat dari kelapa, gula, tepung beras atau ketan. Makanan khas Bantul ini berbentuk bulatan, dan beraneka rasa baik manis durian, jeruk hingga stroberi. Berbagai warna membuat siapa saja yang memandang tertarik untuk memakannya. Mudah didapatkan hampir di semua pusat oleh-oleh di Jogja yang menyediakan oleh-oleh Geplak tersebut.

4. Yangko
Yangko oleh-oleh khas Yogyakarta. Terbuat dari tepung ketan, makanan khas Kotagedhe ini berbentuk persegi empat kecil. Bila dimakan terasa manis, lembut dan sedikit kenyal di lidah. Oleh-oleh Jogja ini.sangat mudah ditemukan di berbagai sentra penjualan oleh-oleh khas Jogja. Rekomendasi tempat terbaik memperoleh oleh-oleh Yangko adalah di Kota Gedhe.

5. Salak Pondoh
Salah Pondoh buah khas Jogja, ini aslinya oleh-oleh khas Sleman. Buah Salah Pondoh banyak tumbuh disekitar lereng Gunung Merapi bagian selatan. Ukuran kecil, tapi manis rasanya. Ingin memetik buah salak sendiri, datang saja ke desa wisata di daerah Sleman dekat lereng Merapi. Sekalian jalan-jalan refreshing, beli oleh-oleh Salak Pondoh disana. Di pusat penjualan oleh-oleh juga ada, termasuk sebagian besar tempat wisata di Yogya.

6. Tiwul
Tiwul makanan khas Gunungkidul ini terbuat dari singkong atau ketela pohon. Tiwul Gunungkidul asli rasanya enak dan lembut, juga cocok dimakan dengan menu lain seperti sayur dan lauk. Jika wisata ke Gunungkidul, jangan sampai lupa membeli oleh-oleh Tiwul ini. Untuk mendapatkannya, perhatikan toko penjualan oleh-oleh di sepanjang jalan daerah Gunungkidul.

7. Cokelat
Oleh-oleh cokelat dari Jogja, Griya Cokelat Nglanggeran di Gunungkidul, Cokelat nDalem di Ngampilan, Tugu Chocolate dan Cokelat Monggo di Kotagede. Semua dibuat dari bahan baku biji coklat asli Nusantara. Tersedia berbagai rasa yang lezat mulai dari klasik, dark, praline, red chili, orange peel, strawberry, durian, caramelle, macadamia dan lainnya. Selain showroom factory chocolate, mudah ditemukan di berbagai tempat oleh-oleh di Jogjakarta.

8. Batik
Souviner khas Jogja paling terkenal, Batik. Model klasik, cerah atau kotemporer. Jarik, kain batik, busana. Oleh-oleh Batik Jogja ini mudah diperoleh di sepanjang Jalan Malioboro ataupun di Pasar Beringharjo. Jika ingin mengetahui lebih tentang Batik Tulis asli, datanglah ke Desa Wisata Giriloyo, karena disanalah sentra kerajinan batik tulis terbesar di Yogyakarta.

9. Kerajinan Perak, Tembikar dan Gerabah
Kerajinan perak Kotagede merupakan salah satu kerajinan khas Jogja. Biasanya perak dibuat menjadi perhiasan, miniatur hingga pernak-pernik dekorasi ruangan. Sedangkan pusat kerajinan tembikar dan gerabah lokasinya di daerah desa wisata Kasongan Bantul, ada banyak pilihan perabot dan hiasan interior rumah indah disana. Ya itulah kerajinan tembikar Kasongan.

10. Kaos Dagadu
Kaos Dagadu asli Jogja menyampaikan tulisan kata-kata lucu, cerdik dan nilai pesan inspiratif. Yang ditawarkan tak hanya oleh-oleh kaos oblong khas Jogja Dagadu saja, tetapi juga souvenir Dagadu Djokdja yang lain, tentunya unik dan menarik.