Situs Ratu Boko Sleman, Sunset Keraton Kuno Ini Indah Sekali

Saat liburan ke Jogja, satu lagi obyek wisata sejarah di Sleman yang mesti Anda kunjungi yaitu Situs Ratu Boko. Selain historis dan arsitekturnya mempesona, ketika senja sunset Keraton Kuno ini indah sekali.

Musim liburan telah tiba, punya rencana mau jalan-jalan kemana lagi? Jika Anda senang destinasi bertema historis, pilihan terbaiknya adalah traveling ke Jogja. Lebih tepatnya daerah Sleman yang dituju. Disana banyak pilihan obyek wisata sejarah untuk disambangi, salah satunya Situs Ratu Boko. Tempat bersejarah ini menjanjikan keindahan historis sekaligus pemandangannya.

Letak Situs Ratu Boko di Desa Bokoharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta. Sebelah timur Kota Jogja. Berada di bukit sebelah selatan Candi Prambanan, dekat sama Tebing Breksi dan Candi Ijo. Sedangkan untuk akses mencapai lokasi cukuplah mudah, bisa naik bus/mobil/motor. Apabila dari wilayah jauh naiklah pesawat terbang. Perginya jangan sendirian, ajaklah kawan biar semakin seru.

Termasuk salah satu obyek wisata sejarah di Sleman terkenal, populernya seperti Candi Prambanan dan Candi Sewu. Menjadi destinasi favorit para traveler, baik itu pelancong domestik ataupun turis mancanegara. Ramainya tidak hanya di musim liburan saja, tetapi juga saat akhir pekan dan hari libur nasional. Mereka pada penasaran dengan pesona Keraton Jawa kuno ini.

Situs Ratu Boko merupakan Keraton Ratu Boko peninggalan Kerajaan Mataram Kuno, dibangun sekitar abad 8 Masehi pada masa wangsa Syailendra, atas perintah rajanya Rakai Panangkaran. Berdasarkan ditemukannya Prasasti Abhayagiriwihara. Yang menunjukkan biara dibangun di sebuah bukit penuh kedamaian. Juga sering dikaitkan sama legenda Rara Jonggrang dengan Bandung Bondowoso.

Berdiri megah di tanah yang luas di atas bukit. Komplek Situs Ratu Boko terdiri dari beberapa kelompok bangunan kuno cagar budaya diantaranya gapura, candi batuputih, candi pembakaran, paseban, pendopo, pringgitan, kaputren, dan goa. Dalam kawasan situs arkeologi tersebut banyak ditemukan artefak bercorak Hindu (Durga, Ganesha, Garuda, Lingga, Yoni) dan Buddha (Dhyani Buddhas).

Itulah situs bersejarah Keraton Kerajaan Mataram Hindu-Buddha. Bagi wisatawan pengagum historis, bangunan heritage di Jogja ini memiliki pesona keindahan tersendiri. Baik itu nilai sejarahnya, budayanya maupun arsitektur bangunannya. Sisa kejayaan peradaban masa lalu ini mengedukasi pengunjung yang datang. Atraksi wisata sejarah yang menarik untuk dicermati.

Di komplek Candi Ratu Boko ini menjanjikan spot foto instagramable unik. Dari sebelah utara, akan terlihat panorama landscape Gunung Merapi dan Candi Prambanan. Yang menjadi favorit traveler adalah ketika waktu senja, sunset Candi Ratu Boko indah sekali. Landmark ikonik siluet gerbang Keraton Ratu Boko menyatu bersama pemandangan alam Pegunungan Menoreh dari kejauhan. Juga terlihat Candi Kalasan dari ketinggian.

Itulah pesona Situs Ratu Boko di Sleman. Jika Kamu tertarik wisata sejarah mesti traveling kesini.