Curug Silangit Purworejo, Wisata Alam Tersembunyi di Perbukitan Menoreh

Ada banyak wisata alam di Purworejo yang dapat dikunjungi, salah satunya Curug Silangit. Surga tersembunyi di Pegunungan Menoreh ini menyajikan pesona air terjun tinggi nan eksotis.

Apabila Anda antusias pada destinasi anti-mainstream, cobalah sekali-kali pergi traveling ke daerah Purworejo Jawa Tengah, baratnya wilayah Kulonporogo Yogyakarta. Disana terdapat wisata alam menarik, namanya Curug Silangit. Yang jelas air terjun tersembunyi di Perbukitan Menoreh ini menjanjikan keindahan. Tepat menjadi pilihan tujuan untuk mengisi waktu liburan.

Letak Curug Silangit di Desa Donorejo, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Berada masih satu kawasan dengan Curug Siklothok, serta tidak jauh dari Ekowisata Sungai Mudal. Sedangkan akses jalan menuju lokasi cukup mudah, bisa ditempuh dengan transportasi mobil/motor. Agar semakin meriah ajaklah teman, jangan sendirian datang.

Termasuk destinasi unggulan di Purworejo. Curug Silangit merupakan wisata alam tersembunyi di Pegunungan Menoreh. Kalau boleh dibilang keelokannya tidak kalah sama Curug Siklothok, namun memiliki kekhasan tersendiri. Tak sedikit dari mereka traveler mengincar air terjun cantik ini menjadi tujuan wisata, terutama pada hari libur nasional dan akhir pekan.

Begitu tiba dilokasi, kemudian memperoleh tiket masuk. Sebagai permulaan, mesti trekking ringan terlebih dahulu melewati Curug Siklothok. Barulah Anda akan berjumpa Curug Silangit. Air terjun setinggi puluhan meter ini bertipe kontur tunggal, terlihat megah tinggi sekali. Semuanya alami, pemandangan alamnya benar-benar bagus. Sesuai ekspektasi.

Tersembunyi jauh di lembah dataran tinggi, jika dibayangkan seolah-olah seperti dalam dunia dongeng. Curug Silangit mempunyai aliran air yang jernih, terus dipinggir sungainya dihiasi bebatuan alami. Samping kanan kiri ngarai tebing mengagumkan. Kemudian disekitarnya juga terlihat lumut dan pepohonan hijau, ini memberikan warna semakin hidup.

Hawa sejuk pegunungan pun dapat Kamu rasakan, terkadang berkabut sedikit hujan gerimis. Suasananya hening, yang terdengar hanya hembusan angin semilir, nyanyian burung, daun berjatuhan, diikuti suara gemercik air curug yang mengalir, serasa memberikan ketenangan. Suasana tempat yang demikian itu cocok buat refreshing, menghilangkan kepenatan.

Bila ingin bersantai sambil menikmati suasana yang ada, juga terdapat gazebo, serta taman dengan dekorasi unik. Coba jelajah sekitar area, ada apa saja. Siapa tahu menemukan spot foto instagramable. Kalau Anda senang aktivitas seru, ada kedung kolamnya juga, mau renang atau cuma berbasah-basahan. Silahkan. Oh iya, tak sedikit wisatawan yang datang berburu foto dengan latar Curug Silangit, bahkan ngevlog.

Baguskan? Kapan Kamu kesini?